SEMARANG (jatengtoday.com) — Garuda Nusantara 08 Indonesia Emas (GN 08) sebagai organisasi relawan Prabowo Subianto telah berkantor pusat di Monod Diephuis & Co.
Kantor yang beralamat di Jalan Kepodang Nomor 11–13 Kawasan Kota Lama Semarang, Jawa Tengah ini dijadikan sebagai pusat gerakan relawan GN 08 di seluruh Indonesia. Selain itu, bakal dijadikan sebagai tempat berkegiatan untuk masyarakat.
“Ke depan Gedung Monod Diephuis akan saya kembangkan, baik secara fungsi fisik dan perannya, dengan melibatkan pakar, ahli, dan tim manajemen yang lebih solid,” ujar Ketua Umum GN 08 Agus S Winarto, Kamis (28/9/2023).
Agus yang juga Ketua Projo Kota Semarang menjelaskan, Gedung Monod Diephuis sejak awal dirancang untuk tempat kegiatan komunitas masyarakat.
“Bisa saja untuk acara olahraga, sosial, kebudayaan, pendidikan, keagamaan, bahkan politik. Atau hal-hal lain yang memungkinkan untuk mendukung kegiatan masyarakat,” jelasnya.
Agenda terdekat, Gedung Monod Diephuis menjadi lokasi Pelatihan Tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang diselenggarakan relawan GN 08 pada Sabtu (30/9/2023). (*)
editor : tri wuryono