in

Gebyar Hadiah Samsat 2019, Warga Kebumen dan Tegal Dapat Mobil

SEMARANG (jatengtoday.com) – Puncak pengundian Gebyar Hadiah Samsat 2019 yang digelar Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bapenda) Jateng dilangsungkan di Mal Paragon Semarang, Senin (25/11/2019) malam.

Hadiah yang diperebutkan sangat menggiurkan. Bapenda menyediakan 1 unit mobil Toyota Innova, 1 unit mobil Toyota Sienta, dan 47 unit sepeda motor Yamaha Mio.

Hadiah berupa motor sudah diundi pada 24 November 2019 kemarin, sehingga dalam kesempatan ini hanya dilakukan seremonial pemberian hadiah. Dinar Retno, warga Mijen, Kota Semarang menjadi salah satu pemenang yang secara simbolis diberi hadiah motor di atas panggung.

Grup band Padi saat tampil menghibur penonton di acara Gebyar Hadiah Samsat 2019. (ricky fitriyanto/jatengtoday.com)

Adapun hadian mobil diundi secara langsung malam ini. Pengundian pertama untuk mobil Toyota Sienta dilakukan oleh Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Rudi Antariksawan. Sementara pengundian mobil Toyota Innova dilakukan oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Dua orang yang beruntung adalah Jumadi, warga Kedalemanwetan, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen serta Ade Oktaviani, warga Jalan Cempaka, Kelurahan Kejambon, Kabupaten Tegal.

Dalam kesempatan itu, Ganjar Pranowo mengatakan, mereka yang beruntung mendapat hadiah baik motor atau mobil adalah warga Jateng yang taat membayar pajak. Sehingga, ia mewanti-wanti untuk jangan sampai lupa atau sengaja tidak membayar pajak.

“Mudah-mudahan hadian ini bisa memberi semangat kepada Anda untuk taat bayar pajak,” tegas Ganjar.

Menurutnya, semakin banyak orang bayar pajak maka pendapatan pajak daerah akan meningkat. Selaras dengan itu, pembangunan kabupaten kota di Jateng juga akan semakin baik.

“Kami berjanji tidak akan mempersulit Anda. Sekarang bayar pajak sangat mudah, tidak harus ngantre lama, bahkan bisa online,” beber Ganjar dalam acara yang juga dihadiri Kepala Bapenda Jateng Tavip Supriyanto tersebut.

Gebyar Hadiah Samsat 2019 tersebut turut diramaikan Bocah Ngapak, Sruti Respati, dan grup band Padi. Padi membawakan sejumlah tembang hits dan menghibur para penontom serta Sobat Padi. (*)

 

editor : ricky fitriyanto

Baihaqi Annizar

in

Gebyar Hadiah Samsat 2019, Warga Kebumen dan Tegal Dapat Mobil

SEMARANG (jatengtoday.com) – Puncak pengundian Gebyar Hadiah Samsat 2019 yang digelar Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bapenda) Jateng dilangsungkan di Mal Paragon Semarang, Senin (25/11/2019) malam.

Hadiah yang diperebutkan sangat menggiurkan. Bapenda menyediakan 1 unit mobil Toyota Innova, 1 unit mobil Toyota Sienta, dan 47 unit sepeda motor Yamaha Mio.

Hadiah berupa motor sudah diundi pada 24 November 2019 kemarin, sehingga dalam kesempatan ini hanya dilakukan seremonial pemberian hadiah. Dinar Retno, warga Mijen, Kota Semarang menjadi salah satu pemenang yang secara simbolis diberi hadiah motor di atas panggung.

Grup band Padi saat tampil menghibur penonton di acara Gebyar Hadiah Samsat 2019. (ricky fitriyanto/jatengtoday.com)

Adapun hadian mobil diundi secara langsung malam ini. Pengundian pertama untuk mobil Toyota Sienta dilakukan oleh Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Rudi Antariksawan. Sementara pengundian mobil Toyota Innova dilakukan oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Dua orang yang beruntung adalah Jumadi, warga Kedalemanwetan, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen serta Ade Oktaviani, warga Jalan Cempaka, Kelurahan Kejambon, Kabupaten Tegal.

Dalam kesempatan itu, Ganjar Pranowo mengatakan, mereka yang beruntung mendapat hadiah baik motor atau mobil adalah warga Jateng yang taat membayar pajak. Sehingga, ia mewanti-wanti untuk jangan sampai lupa atau sengaja tidak membayar pajak.

“Mudah-mudahan hadian ini bisa memberi semangat kepada Anda untuk taat bayar pajak,” tegas Ganjar.

Menurutnya, semakin banyak orang bayar pajak maka pendapatan pajak daerah akan meningkat. Selaras dengan itu, pembangunan kabupaten kota di Jateng juga akan semakin baik.

“Kami berjanji tidak akan mempersulit Anda. Sekarang bayar pajak sangat mudah, tidak harus ngantre lama, bahkan bisa online,” beber Ganjar dalam acara yang juga dihadiri Kepala Bapenda Jateng Tavip Supriyanto tersebut.

Gebyar Hadiah Samsat 2019 tersebut turut diramaikan Bocah Ngapak, Sruti Respati, dan grup band Padi. Padi membawakan sejumlah tembang hits dan menghibur para penontom serta Sobat Padi. (*)

 

editor : ricky fitriyanto

Baihaqi Annizar