in

Libur Akhir Tahun, Pengunjung Semarang Zoo Tembus 6.000 Orang per Hari

SEMARANG (jatengtoday.com) – Destinasi wisata Semarang Zoo atau Bonbin Mangkang masih menjadi pilihan warga Semarang dan sekitarnya. Di libur akhir tahun ini, ribuan pengunjung telah memadati objek wisata tersebut dan diprediksi akan terus meningkat hingga awal tahun 2019.

Manager Operasional, Personalia, dan Keuangan Semarang Zoo, Acti Evan Anthadona mengatakan, peningkatan jumlah pengunjung sudah terjadi sejak 23 Desember 2018 lalu. Bahkan, satu hari kemarin saat Natal pengunjungnya mencapai 6.000 orang.

“Alhamdulillah untuk jumlah pengunjung mengalami peningkatan dari hari-hari biasanya. Satu hari kemarin saja mencapai 6.000 pengunjung, itu tanggal 25. Tanggal 24-nya sekitar 3.000 orang,” ujarnya, Rabu (26/12/2018).

Peningkatan pengunjung pada liburan kali ini, kata Evan, terbilang signifikan. Pasalnya di hari-hari biasa hanya kisaran 500-1.000 orang. Evan memprediksi, puncak lonjakan pengunjung terjadi pada tanggal 25 Desember 2018 dan 1 Januari 2019.

Dia menambahkan, pihak Semarang Zoo telah mempersiapkan beberapa agenda untuk menyambut pengunjung pada musim liburan kali ini. Misalnya Rabu ini, ada gathering satwa dengan menampilkan berbagai atraksi, salah satunya atraksi ular kobra.

Menurutnya, pertunjukan tersebut merupakan rangkaian kegiatan yang dimulai pada Minggu (23/12/2018) hingga Selasa (1/1/2019). Pihaknya ingin memeriahkan masa liburan serta untuk meningkatkan jumlah pengunjung.

Valentinez Hemanona (26), salah satu pengunjung dari Gunungpati, Kota Semarang, mengaku senang dengan adanya beberapa pertunjukan. Menurutnya, hal itu bisa menambah betah wisatawan yang berlibur di sini.

“Senang sih, terhibur. Jadi selain muter-muter lihat koleksi satwa juga bisa menikmati berbagai atraksi,” ungkapnya.

Untuk bisa memasuki objek wisata Semarang Zoo sekaligus menikmati berbagai pertunjukan di dalamnya, pengunjung diharuskan membeli tiket seharga Rp 15.000. Harga tiket mengalami peningkatan dibanding hari-hari biasa yang hanya Rp 7.500 dan Rp 10.000 di hari Sabtu-Minggu. (*)

editor : ricky fitriyanto