in

Fruto Liga SSB Jateng 2022 Buka Kesempatan Anak-anak Kembali Nikmati Kompetisi

Liga SSB Jateng adalah pertama kali di Indonesia untuk tingkat provinsi.

Launching Liga SSB Jateng 2022 di Push Up Coffee Semarang, Jumat (1/7/2022). (ajie mahendra/jatengtoday.com)

SEMARANG (jatengtoday.com) – Fruto Liga Sepak Bola (SSB) Jawa Tengah 2022 siap digulirkan. Kompetisi garapan Asprov PSSI Jateng yang disokong PT Intrafood Singabera Indonesia tersebut bakal memberi peluang anak-anak kelompok umur untuk unjuk gigi setelah sempat vakum karena pandemi.

Fruto Liga SSB Jateng 2022 digelar mulai 4-28 Agustus dengan melibatkan sekolah sepak bola dari eks karesidenan di Jawa Tengah. Launching kompetisi SSB tingkat provinsi ini dilaksanakan di Push Up Coffee Semarang, Jumat (1/7/2022).

Baca Juga: PSSI Gelar Fruto Liga SSB Jateng, Siapkan Total Hadiah Rp 60 Juta

Direktur Badan Liga Jateng (BLJ) Erikda Ucok Hindratmo mengatakan, untuk tahun pertama penyelenggaraan Liga SSB Jateng tahun ini mendapat dukungan penuh dari Fruto, produk minuman yang diproduksi PT Intrafood Singabera Indonesia yang berlokasi di Sukoharjo, Jateng.

BLJ dibentuk Asprov PSSI Jateng untuk mengelola semua kompetisi sepak bola yang digelar Asprov PSSI Jateng, termasuk Fruto Liga SSB Jateng 2022.

“Seperti kita tahu, dua tahun masa pandemi tidak ada ajang turnamen sepak bola, termasuk level SSB. Nah, Liga SSB Jateng 2022 kita selenggarakan untuk memberikan wadah bagi adik-adik siswa SSB untuk berprestasi di level Jateng,” kata Ucok.

Fruto Liga SSB Jateng 2022 akan memertandingkan tiga kategori kelompok umur, yakni KU 12, KU 14 dan KU 15. Menurut Ucok, Fruto Liga SSB merupakan ajang pembinaan prestasi sepak bola usia dini di Jawa Tengah.

“Sebelumnya adik-adik ini hanya berlatih dan berlatih tanpa bertanding. Makanya, tahun ini kita berikan kesempatan mereka menunjukkan hasil latihannya melalui Fruto Liga SSB Jateng 2022, langsung level Jateng,” imbuh Ucok.

Baca Juga: Asprov PSSI Jateng Dukung Penuh Liga Santri Piala KSAD

“Kami berterima kasih kepada PT Intrafood yang sudah mendukung upaya kami membina prestasi anak-anak usia dini ini, juga kepada produk lain yang juga mendukung kami yakni JNE, Dragon, ban Kingland, Danone, PT Nurraga, serta Push Up Coffee,” ujarnya.

Sementara, Ketua Asprov PSSI Jateng, AS Sukawijaya atau Yoyok Sukawi menjelaskan, Liga SSB Jateng ini memiliki fungsi pembinaan. Menurut dia, kompetisi kelompok umur menjadi muara pembinaan pemain. Tim pemandu bakat juga dilibatkan.

Hal ini sejalan dengan program PSSI yang berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas kompetisi sepak bola nasional dari berbagai kelompok umur.

“Liga SSB Jateng adalah pertama kali di Indonesia untuk tingkat provinsi. Sebelumnya hanya ada Piala Soeratin. Sudah cukup banyak peserta walau belum sesuai target,” kata Yoyok.

Fruto Liga SSB Jateng 2022 diikuti 70 tim SSB dari seluruh Jateng yakni 24 tim KU12, 24 tim KU14 dan 22 tim KU15. (*)

Tri Wuryono