in

Suporter Dilarang Hadiri Final Liga 3 Jateng 2021 Persipa Pati Vs Persebi Boyolali di Stadion Magelang

Saat Match Coordination Meeting di Gedung Samapta Aquatic Kompleks Gelora Moch Soebroto Magelang, diumumkan jika laga final MS Glow for Men Liga 3 Jateng, Persipa Pati vs Persebi Boyolali bakal digelar tanpa penonton di stadion. (istimewa)

MAGELANG (jatengtoday.com) – Laga final kompetisi MS Glow for Men Liga 3 Jateng, Persipa Pati vs Persebi Boyolali bakal digelar di Stadion Moch Soebroto Kota Magelang, Rabu (15/12/2021) besok.

Pertandingan final MS Glow for Men Liga 3 Jateng ini bakal digelar dengan menjalankan prosedur protokol kesehatan ketat. Termasuk tanpa penonton di stadion.

Karena itu, para supoter kedua tim, Persipa Pati dan Persebi Boyolali dilarang keras menghadiri atau menonton langsung laga final Liga 3 Jateng di Stadion Moch Soebroto Magelang.

Hal tersebut ditegaskan Sekretaris Asprov PSSI Jateng, Purwidyastanto dalam Match Coordination Meeting di Gedung Samapta Aquatic Kompleks Gelora Moch Soebroto Magelang, Selasa (14/12/2021).

“Kami mengingatkan, kompetisi MS Glow for Men Liga 3 Jateng dilangsungkan tanpa kehadiran penonton di stadion. Untuk itu kami mengimbau kepada suporter kedua tim untuk tidak hadir ke Magelang,” paparnya.

“Silakan tetap menyaksikan dari rumah saja seperti yang selama ini telah dilakukan, karena pertandingan ini dapat ditonton dalam live streaming,” imbuhnya.

Pihaknya berharap, manajemen tim Persipa Pati dan Persebi Boyolali dapat memahami aturan tersebut. Termasuk adanya pembatasan VIP Pass yang diberlakukan.

“Sejatinya memang jumlah personal yang diperkenankan berada didalam stadion juga dibatasi sesuai rujukan rekomendasi dalam penerapan prosedur protokol kesehatan,” tegasnya.

Karena itu, dia berharap kedua tim untuk bisa mengimbau kepada suporternya untuk tidak datang ke stadion menyaksikan langsung.

Kerahkan Tim Keamanan

Sementara itu, Ketua Panpel pertandingan, Riski Pandu menyatakan pihaknya siap untuk menggelar pertandingan final MS Glow for Men Liga 3 Jateng. Baik keamanan hingga kesehatan.

Dikatakan, pihak keamanan menurunkan kekuatan sebanyak 145 polri, yang terdiri dari semua unsur Polri, termasuk Brimob dan Jibom Polda Jateng. Mereka, katanya, akan datang tiga jam sebelum pertandingan.

Sesuai petunjuk aparat keamanan, lanjutnya, pengamanan di zona satu yaitu sebanyak 15 personil karena memang dibatasi. Lalu personil ada di semua tribun, jalan masuk stadion dan titik-titik vital kota.

“Pihak keamanan akan menyekat sebelum suporter masuk kota jika memang nekad mau datang,” tuturnya.

Panpel ikut mengimbau agar kedua tim tidak menghadirkan atau membawa suporter ke stadion.

“Tolong kedua tim untuk ikut mengimbau suporternya untuk tidak datang ke Magelang.” kata Pandu mengutip imbauan dari pihak keamanan,” pesannya. (*)