SEMARANG (jatengtoday.com) – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Tengah, Ponco Hartanto bersama rombongan menyambangi Panti Asuhan Tarbiyatul Yatim, Simongan Kota Semarang, Kamis (18/7/2024).
Kedatangan insan Adhyaksa ini disambut sumringah. Puluhan anak-anak yatim piatu tampak tersenyum dan memberi sapaan hangat.
Dalam kesempatan itu, Kejati Jateng melakukan bakti sosial berupa pembagian paket sembako. “Yang kami berikan sembako komplit,” jawab Kajati Ponco di lokasi.
Selain ini, katanya, santunan anak yatim serupa juga menyasar tiga panti asuhan lain.
Menurut Kajati, berbagi bersama anak yatim adalah bentuk kepedulian dari kejaksaan pada kalangan yang membutuhkan.
“Harapannya bantuan ini bisa meringankan beban anak-anak yatim yang tinggal di panti asuhan,” jelas Kajati.
Dia mengungkapkan, bakti sosial ini merupakan rangkaian peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-46 dan Hari Ulang Tahun ke-24 Ikatan Adhyaksa Dharmakarini.
Sebelumnya Kejati Jateng telah menggelar pengajian akbar dengan mendatangkan ustaz Das’ad Latif.
Kejati juga menggelar donor darah, anjangsana, pemberian sembako kepada tenaga honorer, hingga tes urin pencegahan narkoba. Puncaknya nanti akan ada upacara dan perayaan sederhana di kantor Kejati. (*)
in Kota