SURABAYA (jatengtoday.com) – Tim putri Jakarta Popsivo Polwan menjadi juara putaran pertama PLN Mobile Proliga 2025 setelah menang meyakinkan atas Jakarta Electric PLN 3-0 (25-19, 25-13, 25-18) di JawaPos Arena Surabaya, Sabtu (25/1). Neriman Ozsoy dkk tak terkalahkan dari enam pertandingan dan hanya kehilangan tiga set.
Popsivo membuka seri keempat PLN Mobile Proliga 2025 dengan meladeni Electric PLN yang sehari sebelumnya dipaksa bermain empat set untuk menundukkan Bandung bjb Tandamata. Laga ini juga jadi penentuan juara putaran pertama dengan Popsivo di peringkat pertama (14 poin) dan Electric PLN (12 poin).
Namun duel dua tim teratas tersebut justru berakhir antiklimaks bagi Jakarta Electric PLN. Tim besutan Chamnan Dokmai tak mampu mengimbangi permainan Popsivo yang tampil nyaris tanpa cela.
Bethania De La Cruz dan Neriman Ozsoy tampil dominan dalam serangan Popsivo. Kedua pemain ini masing-masing menyumbang 18 dan 15 poin.
Sedangkan di kubu Electric PLN, Valentina Diouf jadi satu-satunya pemain yang mengemas dobel digit dengan 14 angka. Polina Shemanova yang sukses mengukir rekor 30 poin saat mengalahkan bjb Tandamata justru tidak berkutik menghadapi pertahanan solid Popsivo.
Sepanjang putaran pertama, Jakarta Popsivo Polwan hanya kehilangan tiga set, saat menang 3-1 atas Jakarta Pertamina Enduro dan mengalahkan Jakarta Livin Mandiri dengan skor 3-2. Selebihnya tim milik Polri menang atas Bandung bjb Tandamata, Yogya Falcons, Gresik Petrokimia dan Electric PLN dengan skor 3-0.

Jakarta Popsivo Polwan menuntaskan putaran pertama PLN Mobile Proliga 2025 dengan poin 17, unggul lima angka dari Jakarta Electric PLN di peringkat kedua. Jakarta Livin Mandiri berada di posisi ketiga dengan 11 poin dan Jakarta Pertamina Enduro di peringkat keempat dengan poin 10.
“Saya sangat bangga dengan para pemain. Hari ini tidak banyak bikin kesalahan dan mereka pantas mendapatkan hasil ini,” kata pelatih Popsivo Polwan, Gerardo Diglio.
Sementara, asisten pelatih Electric PLN, Alim Suseno mengakui kualitas Popsivo Polwan. “Popsivo tim yang komplit dengan kekuatan merata dan dua pemain asing yang berkualitas,” ujarnya. (*)