in

10 Hari Dirawat, Calon Wali Kota Hendi Akhirnya Sembuh dari Covid-19

SEMARANG (jatengtoday.com) – Calon Wali Kota Semarang petahana Hendrar Prihadi akhirnya dinyatakan sembuh dari Covid-19. Dia sempat terpapar dan dirawat di RSUP dr Kariadi selama 10 hari.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang M Abdul Hakam membenarkan informasi tersebut. “Iya, berdasarkan hasil swab tes dinyatakan sembuh,” ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (11/11/2020).

Hendi sebelumnya dirawat sejak 2 November 2020 setelah dinyatakan positif Covid-19. Setelah menjalani perawatan intensif dirinya kemudian dinyatakan sembuh pada 7 November 2020.

Meskipun begitu, Hendi harus melakukan pemulihan di rumah sakit terlebih dahulu, hingga akhirnya diizinkan pulang pada hari ini, Rabu (11/12/2020).

Ketua Relawan Pemenangan Pasangan Calon Hendi-Ita, Arnaz Agung Andrarasmara yang juga mewakili keluaga, menegaskan sebelum diizunkan keluar dari rumah sakit, Hendi sebenarnya telah dinyatakan negatif Covid-19 beberapa hari sebelumnya.

“Alhamdulillah, sebenarnya hasil swab mas Hendi sudah negatif tiga hari yang lalu, tapi beliau masih butuh recovery. Insya Allah dalam waktu dekat mas Hendi sudah dapat beraktifitas kembali,” jelasnya.

Di sisi lain, Arnaz berharap seluruh pihak yang peduli dan bersimpati kepada Hendi bisa terus memberikan semangat dan dukungan, agar calon petahana Wali Kota Semarang dapat pulih total. (*)

 

 

editor: ricky fitriyanto