TEGAL (jatengtoday.com) – Kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di ruas Jalan Raya Suradadi, Kabupaten Tegal, Senin (2/12/2019). Tiga orang terluka dan harus menjalani perawatan di rumah sakit.
Tabrakan tersebut berawal saat truk tangki bermuatan minyak sawit bernomor polisi S-9728-UQ yang dikemudikan oleh Ferika Noviyanto melaju dari arah timur (Semarang) menuju barat (Jakarta) berkecepatan sedang.
Namun, saat di lokasi kejadian mendadak muncul sebuah sepeda motor Yupiter G-6088-DZ yang dikendarai Khodis (63), warga Suradadi.
Diduga kaget pengemudi truk minyak sawit berupaya menghindar kejadian kecelakaan dengan membelokan laju truk ke kanan namun bodi truk tetap menyenggol sepeda motor.
Setelah menyenggol sepeda motor, truk tangki kemudian menabrak pembatas jalan hingga mengakibatkan ban bagian depan pecah. Di saat bersamaan dari arah berlawanan muncul truk tronton H-1932-HP yang langsung menabrak bagian depan tangki hingga berputar arah.
“Ada sepeda motor yang tiba-tiba muncul. Kemudian sopir mencoba menghindar, namun ada tronton dari arah berlawan,” kata Kukuh Ardiyanto, kernet truk tangki.
Dokter jaga RSUD Suradadi dr Isna Khairunnisa membenarkan adanya tiga korban yang dievakuasi ke instalasi gawat darurat (IGD) yaitu Khodis (63) yang mengalami luka robek di bagian kaki, Kukuh Ardiyanto, serta Ferika mengalami luka robek pada bagian kaki kiri.
“Para korban sudah kami tangani, semuanya bagus. Setelah ini mereka akan menjalani rawat jalan,” katanya. (ant)
editor : tri wuryono
in Peristiwa