in

Tokoh Lintas Agama Semarang Berkumpul, Kecam Aksi Terorisme di Makassar

SEMARANG (jatengtoday.com) – Tokoh lintas agama yang tergabung dalam Gerakan Kebangsaan (Gerbang) Watugong berkumpul di Gereja Katedral Semarang, Senin (29/3/2021).

Acara tersebut dihadiri perwakilan umat Kristen, Katholik, Islam, Budha, Hindu, dan Konghucu. Hadir pula pihak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jateng, Kanwil Kemenag Jateng, dan Persaudaraan Lintas Agama Semarang.

Koordinator Pelita Setyawan Budy mengatakan, aksi terorisme yang terjadi di Gereja Katedral Makassar telah mengoyak rasa kemanusiaan. Pihaknya mengecam keras pelaku dalam insiden tersebut.

“Kami berkumpul di sini menyampaikan empati atas apa yang terjadi di Makassar,” ucapnya.

Kegiatan tersebut juga dimaksudkan sebagai simbol bahwa umat lintas agama dan kepercayaan di Semarang maupun Jateng tidak takut terhadap aksi terorisme. Kerukunan tetap solid dan terjaga.

Ketua FKUB Jateng Taslim Sahlan mengucapkan keprihatinannya atas aksi bom bunuh diri. Menurut dia, aksi tersebut merupakan perbuatan yang jauh dari nalar manusia.

“Kami mendoakan kepada korban, mudah-mudahan yang terimbas bom bunuh diri itu mendapatkan ketabahan dan segera diberi kesembuhan,” ucapnya. (*)

 

editor: ricky fitriyanto