SEMARANG (jatengtoday.com) – Pemkot Semarang akan menggelar Pandanaran Art Festival 2018, 16-18 November di Halaman Balai Kota Semarang. Rangkaian acara Pandanaran Art Festival 2018 akan dimulai dengan food festival yang menyuguhkan aneka makanan khas Kota Semarang, mulai dari rintisan usaha kecil dan menengah hingga pengusaha muda Kota Semarang.
Selama event tersebut, juga akan ada art festival yang menampilkan band-band dan tari oleh pelajar se-Kota Semarang. Puncaknya, Sabtu (17/11/2018) akan ada konser musik gratis bagi masyarakat dengan menghadirkan band Andra and The Backbone di halaman Balai Kota Semarang.
“Pandanaran Art Festival merupakan kegiatan tahunan Pemerintah Kota Semarang. Namun ada yang berbeda dengan festival kali ini, yaitu diberlakukannya pembayaran non tunai pada saat pengunjung ingin berbelanja di merchant-merchant food festival. Pembayaran non-tunai yang digunakan yaitu melalui Go-pay,” kata Wali kota Semarang Hendrar Prihadi.
Pada malam puncak Pandanaran Art Festival, Sabtu (17/11/2018), Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi juga akan melaunching beberapa program. Diantaranya program cashless Go-pay yang dapat dinikmati di objek-objek wisata yang ada di Kota Semarang, dan melaunching majalah Travel Guide edisi wisata Semarang.
Selanjutnya, bagi warga masyarakat yang ingin menyaksikan Pandanaran Art Festival, panitia telah menyediakan kantong-kantong parkir seperti di Parkir Belakang Balai Kota, SMAN 3 dan Bank Jateng. (*)
editor : ricky fitriyanto