in

Trafik Data Internet Melonjak 25 Persen, Didominasi Video Call

SEMARANG (jatengtoday.com) – Momen Lebaran di tengah pandemi corona membuat trafik data internet membengkak hingga 25 persen. Kenaikan ini dipicu tren berlebaran lewat video call.

Plt Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa menuturkan, kenaikan trafik terjadi di masa seputar perayaan Idul Fitri, 18-26 Mei 2020. Meski trafik data melonjak, layanan legacy SMS dan percakapan justru mengalami penurunan sebesar 20 persen dan 10 persen.

“Mudik dilarang, sehingga berpengaruh pada kebiasaan masyarakat dalam mengisi masa liburnya. Misalnya saja kebiasaan mengunggah foto atau video pengalaman berlibur menjadi tidak memungkinkan lagi karena lokasi wisata juga rata-rata tutup. Sebaliknya kini acara silaturahmi juga ‘sungkeman’ diganti dengan cara virtual memakai video call,” paparnya, Kamis (28/5/2020).

Gede menambahkan, pola penggunaan layanan telekomunikasi dan data yang terjadi selama Lebaran di tengah wabah Covid-19 sekaligus menunjukkan cara masyarakat menyesuaikan diri dengan kondisi yang new normal.

“Artinya, teknologi digital menjadi salah satu sarana paling penting dalam memfasilitasi masyarakat untuk mendapatkan solusi atas berbagai persoalan yang terjadi akibat dari adanya Covid-19. Karena itu, tidak mengherankan jika trafik layanan penggunaan data meningkat signifikan,” ucapnya.

Tercatat dalam pusat monitoring XL Axiata, empat jenis layanan data yang mengalami kenaikan trafik paling tinggi. Empat layanan tersebut diantaranya layanan layanan Instant Messaging (IM) 32 persen, layanan Video Call dan sejenisnya meningkat sebesar 26 persen, Social Network Service 22 persen dan layanan Streaming (game, video, music, movie) 14 persen. (*)

 

editor: ricky fitriyanto

Ajie MH.