in

Tewas Tenggelam setelah Memasang Jaring Ikan di Waduk Pindi

Diduga, kaki korban mengalami kram.

petugas mengevakuasi jenazah korban, Sukadi (45), di Waduk Pindi Desa Mlale, Kecamatan Jenar, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Kamis (24/8/2023). (ist)

SRAGEN (jatengtoday.com) – Seorang warga bernama Sukadi (45), mengalami nasib nahas saat hendak memasang jaring ikan di Waduk Pindi di Desa Mlale, Kecamatan Jenar, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Korban yang merupakan warga Dusun Bago Wuluh RT 18 Desa Ngepringan, Kecamatan Jenar, Kabupaten Sragen tersebut ditemukan meninggal setelah sebelumnya dilaporkan hilang tenggelam di waduk tersebut.

“Pukul 15.00 WIB, korban ditemukan oleh tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal,” kata Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto, Kamis (24/8/2023).

Diceritakan, peristiwa ini bermula pada Rabu (23/8/2023). Kurang lebih pukul 12.00 WIB, Sukadi bermaksud memasang jaring ikan dengan cara berenang ke tengah Waduk Pindi.

“Setelah memasang jaring, ia hendak kembali ke tepi namun tenggelam. Diduga, kaki korban mengalami kram,” ungkap Heru.

Menerima laporang kejadian itu, pihaknya langsung mengirimkan tim SAR untuk melakukan pencarian bersama tim gabungan. “Pencarian dilakukan menggunakan metode penyelaman dan penyisiran menggunakan perahu karet,” terangnya.

Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dan segera dilakukan evakuasi. “Selanjutnya korban dibawa ke rumah duka,” katanya. (*)