in

Setelah 30 Tahun Absen, Baseball Jateng Akhirnya Lolos PON XX

SEMARANG (jatengtoday.com) – Dua atlet baseball putra telah mengantongi tiket PON XX 2020 di Papua. Tiket itu didapat setelah tim baseball putra Jateng masuk enam besar babak praPON di Jakarta.

Pengurus Pengprov Perbasasi Jateng , Sulistani menceritakan, saat praPON lalu, tim asuhan pelatih Akhmadi itu berada di Grup B, menduduki posisi ketiga di bawah Lampung dan Jawa Barat.

Terhadap kedua tim, Jateng memang mengalami kekalahan. Tapi mereka menang atas Jatim 7-1, Sumatera Utara 10-0 dan DI Yogyakarta 7-1. Sementara dari Grup A yang lolos adalah DKI Jakarta, Banten dan Kaltim.

“Kami akan mengirim dua tim ke PON, setelah pekan lalu cabang olahraga softball juga lolos,” terangnya, Senin (29/7/2019).

Ketua Pengprov Perbasasi Jateng, Daniel Toto Indiono mengaku sangat bangga. Sebab hampir 30 tahun atau 7 pelaksanaan PON, baseball dan softball Jateng tidak pernah lolos.

”Para pemain di bawah asuhan pelatih Ahmadi sangat semangat menjalani Pelatda di Karanganyar. Apresiasi dan penghargaan bagi para pemain baseball, tentu saja juga softball yang lolos ke PON,” jelasnya. (*)

editor : ricky fitriyanto