in

PT Rekind Komitmen Selesaikan Proyek Pipa Gas Cirebon-Semarang 255 KM Selama 24 Bulan

SEMARANG (jatengtoday.com) – PT Rekayasa lndustri (Rekind) selaku pemenang lelang Pembangunan Ruas Pipa Transmisi Gas Cirebon–Semarang berkomitmen untuk menyelesaikan proyek sesuai target yang telah ditetapkan.

Direktur Utama PT Rekind, Yanuar Budinorman menegaskan, pipa gas yang akan membentang sepanjang 255 KM tersebut ditargetkan selesai dalam waktu 24 bulan, terhitung mulai groundbreaking atau peletakan batu pertama dilakukan.

“Kami PT Rekayasa Industri selalu berkomitmen untuk menyelesaikan proyek ini,” tegas Yanuar saat memberi sambutan di acara Groundbreaking Pembangunan Pipa Gas Cirebon-Semarang di Rest Area Tol Semarang–Batang KM 379 A, Jumat (7/2/2020).

Dia mengatakan, PT Rekind selama ini tak hanya menitikberatkan pada profit oriented, tetapi juga bertugas sebagai agen of development.

Menurut Yanuar, pembangunan pipa ini pastinya akan berdampak positif bagi perkembangan industri di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Barat. “Sehingga perekonomian daerah dan nasional juga akan meningkat,” ucapnya.

Dalam acara groundbreaking tersebut, pihaknya melakukan pemaparan terkait progres pembangunan pipa gas. Baik yang sudah dilakukan maupun yang baru akan dilakukan.

Menurut Yanuar, perusahaan telah memulai proses konstruksi dan melakukan survei menyeluruh sebagai tahapan persiapan pembangunan pipa gas. Adapun nilai investasi yang dikeluarkan perusahaan sekitar 169,41 juta dolar AS.

Pipa gas sepanjang 255 KM ini akan melewati beberapa daerah di dua provinsi. Yakni Cirebon, Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Batang, Kendal, dan Kota Semarang.

Soal lahan dipastikan tidak akan terjadi kendala. Sebab, pipa gas akan dipasang di sisi sepanjang ruas jalan tol baik tol yang ada di Jateng maupun Jabar, yang notabene sudah merupakan lahan milik pemerintah.

“Dari jarak 255 KM jalur yang dilewati pipa gas, yang melewati jalan kota hanya 8 KM,” tegasnya.

Dari segi keamanan juga sudah dipastikan. Pipa gas akan dipasang sejauh 25 KM dari jalan tol dan ditanam di kedalaman 3 meter. Sehingga kemungkinan kebocoran akan minim. “Proyek semacam ini sudah biasa digarap oleh PT Rekind,” ujar Yanuar.

Selain survei, PT Rekind juga sudah melakukan soil investigasi di semua titik yang akan dilewati jalur pipa gas. Komunikasi dengan pihak Jasa Marga maupun pihak terkait lainnya.

Selanjutkan akan dilakukan sesuai tahapan yang sudah ditetapkan. “Dari pengalaman kami, kami yakin bisa menyelesaikan proyek ini tepat waktu,” tandas Yanuar. (*)

 

editor: ricky fitriyanto

Baihaqi Annizar