MALANG (jatengtoday.com) – Tim putri Jakarta Pertamina Enduro memetik kemenangan keduanya musim ini usai menaklukkan Bandung bjb Tandamata 3-1 (25-22, 14-25, 25-19, 25-21) pada seri ketiga putaran pertama PLN Mobile Proliga 2025 di GOR Ken Arok Malang, Sabtu (18/1). Kemenangan tersebut membawa Tisya Amallya dkk masuk zona 4 besar.
Pertarungan seru tersaji di set pertama. Pemain baru Pertamina Enduro, Iana Shcherban yang menggantikan Elena Samoilenko langsung memberikan kontribusi signifikan.
Bersama Erica Staunton dan pemain muda Junaida Santi, mantan pemain Timnas Rusia itu bermain solid dan menjadi sumber poin bagi Pertamina Enduro yang menutup set pertama dengan keunggulan 25-22.
bjb Tandamata yang mengandalkan Madeline Jazmin dan Anastasia Kraiduba bangkit di set kedua. Anak asuh Samsul Jais menang telak dengan skor 25-14.
Tapi, penampilan juara Proliga 2022 dan 2023 itu kembali mengendor di set ketiga. bjb Tandamata menyerah 19-25 yang diwarnai 13 error.
Madeline Jazmin dkk memulai set keempat dengan cukup baik. Mereka sempat unggul lima poin hingga technical timeout kedua sebelum akhirnya berhasil disamakan Pertamina Enduro 17-17.
Setelahnya Pertamina Enduro berhasil menjaga momentum dan menyudahi perlawanan bjb Tandamata dengan skor 25-23 sekaligus menjadi kemenangan kedua musim ini. Sebelumnya, Pertamina Enduro menang 3-0 atas Jakarta Electric PLN pada seri kedua di Gresik.
Kemenangan tersebut membuat Pertamina Enduro mengemas 7 poin dari lima laga dan naik ke peringkat tiga di bawah Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta Livin Mandiri.
Bagi bjb Tandamata, kekalahan ini membuat posisi mereka semakin terjepit. Dari lima laga yang sudah dimainkan, bjb Tandamata baru sekali menang dan berada di peringkat keenam dengan poin 3.
“Teman-teman sudah tampil maksimal, tapi dengan kekalahan tadi pastinya kami akan melakukan evaluasi, agar kedepannya bisa tampil lebih baik lagi,” kata middle blocker bjb Tandamata, Myrasuci.
Pelatih Pertamina Enduro, Bullent Karsioglu menyampaikan rasa syukurnya atas kemenangan penting hari ini. “Meski sempat kalah di set kedua, kami bisa memperbaiki penampilan di set berikutnya,” ujarnya. (*)