JAKARTA (jatengtoday.com) – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengimbau kepada Rizieq Shihab menjalankan kewajibannya dengan memenuhi panggilan penyidik kepolisian untuk diperiksa sebagai saksi kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan.
“Kami mengimbau kepada MRS (Rizieq Shihab) agar mematuhi hukum memenuhi panggilan penyidik dalam rangka pemeriksaan,” kata Fadil di Mapolda Metro Jaya, Senin (7/12/2020).
Penyidik kepolisian telah melayangkan surat panggilan kedua kepada Rizieq untuk hari ini diperiksa sebagai saksi pada pukul 10.00 WIB.
Namun yang bersangkutan tak kunjung memenuhi panggilan penyidik kepolisian, maka petugas akan melakukan proses hukum selanjutnya yakni penjemputan paksa.
“Apabila MRS tidak memenuhi panggilan, kami tim penyidik akan melakukan langkah penegakan hukum selanjutnya sesuai ketentuan hukum,” ujarnya.
Rizieq Shihab dan menantunya Hanif Alatas hari ini, Senin (7/12), dijadwalkan untuk diperiksa polisi soal dugaan pelanggaran protokol kesehatan terkait kerumunan massa di Petamburan pada Sabtu (14/11).
Pemanggilan kedua ini dilakukan setelah Rizieq dan menantunya tidak memenuhi panggilan polisi pada Selasa (1/12).
Hingga saat ini, pihak Rizieq belum memberikan jawaban terkait kehadirannya untuk diperiksa sebagai saksi.
Polda Metro Jaya juga mengimbau kepada simpatisan Rizieq untuk tidak datang saat pemeriksaan itu berlangsung.
Dukungan TNI
Sementara, Panglima Kodam (Pangdam) Jaya Mayjen Dudung Abdurachman menyatakan Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya dalam kondisi solid guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah DKI Jakarta.
Hal itu disampaikan Dudung dalam konferensi pers yang digelar di Polda Metro Jaya berkaitan dengan penembakan enam orang diduga anggota Laskar Khusus Rizieq Shihab karena menyerang polisi yang sedang bertugas penyelidikan.
“Kodam Jayakarta mengikuti sesuai Undang-Undang yang mengatur akan memberikan perbantuan untuk kamtibmas dan penegakan hukum seperti yang disampaikan Kapolda,” ujar Dudung di Polda Metro Jaya, Senin.
Lebih lanjut, Dudung mengatakan seluruh pasukan Kodam Jaya mendukung sepenuhnya setiap kegiatan yang dilakukan oleh Polda Metro Jaya.
Ia pun berkomitmen untuk berkolaborasi dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat di Ibu Kota Jakarta.
“Kodam Jaya akan mendukung penuh kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Polda Metro Jaya, kami solid,” tegas Dudung. (ant)
editor : tri wuryono