in

Jejak Karir Priyanto, Sudah Bolak-balik Bertugas di Kejati Jateng

SEMARANG (jatengtoday.com) – Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Tengah kini dipimpin oleh Priyanto. Lelaki kelahiran Wonogiri tersebut sebenarnya bukan orang baru. Ia sudah beberapa kali bertugas di Jateng.

“Sebenarnya saya tugas di Jateng sudah 4 kali ini,” ungkap Priyanto saat memberi sambutan dalam acara Pengantar Tugas dirinya serta Kajati Jateng yang lama di Hall Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT), Rabu (8/1/2020) malam.

Dia menjelaskan, dulu pernah menjabat sebagai Asisten Pengawasan Kejati Jateng, lalu Asisten Pidana Umum Kejati Jateng. Setelah itu dipindahtugaskan ke Jakarta. Lantas kembali lagi ke Jateng sebagai Wakil Ketua Kejati Jateng.

Tak lama setelah itu, ia dipromosikan menjadi Kepala Kejati Sumatera Barat. Setelah 19 bulan menjabat, barulah Priyanto dipindahtugaskan ke tempat asalnya menjadi Kajati Jateng.

Jabatan Priyanto saat ini menggantikan posisi Yunan Harjaka yang kini dipromosikan menjadi Direktur Tindak Pidana Terorisme dan Lintas Negara pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum (Jam Pidum) Kejaksaan Agung RI.

Usai resmi dilantik, Priyanto berkomitmen untuk mendukung visi pemerintah. “Visi Indonesia saat ini hanya satu. Maka kami akan membantu mewujudkan Indonesia Maju. Ada 5 sasaran yang Presiden tekankan untuk kita laksanakan,” jelasnya.

Baca juga: Pindah Tugas di Kejaksaan Agung, Yunan Harjaka Ungkap Kesan Selama Jabat Kajati Jateng

Berkaitan dengan investasi, ia juga akan menjaga agar investasi bisa masuk ke Jateng sebanyak-banyaknya, untuk meningkatkan perekonomian daerah.

“Kejaksaan tidak hanya semata-mata menegakkan hukum dengan cara memenjarakan orang. Kami ke depan akan melakukan pencegahan. Serta memastikan pembangunan infrastruktur di Jateng bisa dilanjutkan,” tandas Priyanto.

Sementara itu, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyambut baik pernyataan Kajati Jateng Priyanto. Menurutnya, jika berbicara mengenai investasi maka yang harus dilakukan adalah menciptakan kondusivitas. (*)

 

editor : ricky fitriyanto